2 Tim 3;5 Secara lahiriah mereka menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kekuatannya. Jauhilah mereka itu.
Diakhir zaman keadaan manusia pun tidak berada pada posisi yang diharapkan Tuhan atau tidak sesuai alkitab; dengan moral yang rendah, egois, tidak peduli terhadap sesama, mencintai uang, merasa lebih benar dan lebih menuruti hawa nafsu dari pada menuruti Allah.
Ada banyak orang melakukan ibadah hanya rutinitas, wajib karena saya kristen, supaya dilihat orang lain aku kudus, bahkan ada yang menggunakan ajang pertemuan/bisnis/dan sekedar mengisi waktu kosong; mereka tidak menyadari bahwa setiap ibadah yang dilakukan ada KUASA DARI TEMPAT YANG MAHA TINGGI.
Didalam satu ibadah ada unsur :
1. puji-pujian “maz 22:4 Padahal Engkau Yang Kudus yang bersemayam diatas puji-pujian…” artinya Allah bertahta diatas pujian. Berarti pada saat kita beribadah Allah duduk diatas tahta menghadapkan wajahNya kepada kita.
· Kej 2:7 ketika Allah menghembuskan nafas kepada manusia, Ia menghadapkan wajahNya ke wajah manusia ; sehingga ada kehidupan.
· Bil 6:24-26 ketika Allah menghadapkan wajahNya memberkati manusia ; memberi engkau kasih karunia dan memberi engkau damai sejahtera.
2. ada firman Tuhan yang ditaburkan “2 tim3:16 Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran” untuk mengubah dan memperbaharui kita.
· Mat 5:48 haruslah kamu sempurna seperti Bapamu yang disorga.
· Rom 8:29 dari semula ditentukan serupa dengan gambaran AnakNya…
3. Tujuan ibadah : ibr 10:25 pertemuan yang dihadiri beberapa orang, mereka saling menasihati, mendoakan, menguatkan, giat melakukan menjelang hari Tuhan yang mendekat. Amin